2 Cara Membuat Pesan Otomatis di WA
- Home
- 2 Cara Membuat Pesan Otomatis di WA
Fitur pesan otomatis pada aplikasi pengirim pesan online, WhatsApp, sudah sangat banyak diketahui oleh para pengguna setianya. Namun, yang Anda ketahui sepertinya fitur ini hanya bisa dinikmati dan dipakai oleh pengguna WhatsApp Bisnis. Sebenarnya, bagaimana cara menggunakan fitur ini? Atau pertanyaan yang lebih menarik adalah bagaimana cara membuat pesan otomatis di WA, baik WhatsApp Messenger atau WhatsApp Bisnis?
WhatsApp Otomatis adalah fitur yang disediakan oleh WhatsApp Developer untuk memudahkan penggunanya mengirim pesan secara otomatis. Fitur ini kebanyakan akan dibutuhkan oleh pengguna yang memang memiliki frekuensi menerima atau mengirim pesan yang dinilai sering, bisa harian atau bahkan jam.
Seperti halnya suatu bisnis, pesan otomatis di WA dapat digunakan untuk mengirim pesan sapaan atau greeting messages kepada pelanggan, kemudian bisa untuk menawarkan produk beserta harga dan gambarnya, dan kebutuhan bisnis lainnya.
Selain itu, WhatsApp Otomatis juga dapat membantu suatu bisnis untuk mengirimkan pesan kepada pelanggan apabila tim customer service atau Anda sendiri tidak sedang beroperasi atau tidak sedang tersedia. Fitur ini disebut Away Message.
Baca Juga: 2 Cara Memasang Widget Whatsapp di Website Bisnis
2 Cara Membuat Pesan Otomatis di WA
Pesan Otomatis atau Auto-reply Message di WA memang merupakan fitur yang bisa muncul hanya pada WhatsApp bisnis saja. Tetapi tunggu dulu, Jatis Mobile punya cara untuk menikmati fitur ini pada aplikasi WA atau WhatsApp pada umumnya!
Mau tahu bagaimana caranya? Berikut adalah dua cara untuk membuat pesan otomatis di WA atau WhatsApp!
1. Menggunakan WA Bisnis atau WhatsApp Business
Mungkin ini bukanlah jawaban yang Anda tunggu mengenai bagaimana cara membuat pesan otomatis di WA biasa. Namun, tidak dapat dimungkiri, developer dari WhatsApp sendiri pun memisahkan fitur ini karena memang dengan aplikasi WhatsApp bisnislah Anda bisa menikmati fitur pesan otomatis yang dapat Anda kirimkan ke banyak pelanggan Anda.
Dengan WhatsApp bisnis, apabila Anda mengirim pesan otomatis kepada pelanggan Anda bisa mengatur pesan otomatis sesuai dengan kemauan Anda sendiri. Jatis Mobile akan memberitahukan caranya untuk Anda, agar Anda bisa melakukannya sendiri di rumah. Berikut adalah cara untuk membuat pesan otomatis di WA khususnya dengan cara menggunakan WhatsApp bisnis!
1. Buka menu setting atau pengaturan pada WA bisnis atau WhatsApp Business Anda. Menu ini bisa Anda temukan pada titik 3 yang berapa di pojok kanan atas pada interface WA atau WA bisnis Anda. Kemudian pilih ‘setting’ atau ‘setelan’, tergantung dengan bahasa perangkat Anda, yang berada pada urutan terbawah.
2. Kemudian Anda bisa memilih ke ‘setelan bisnis’ atau ‘business profile’. Namun ada cara yang lebih singkat untuk mengakses setelan bisnis ini. Apabila Anda menekan tombol titik tiga pada pojok kanan atas interface WA bisnis Anda, pada urutan kedua, terdapat ‘business tools’ untuk setelan yang sama dengan ‘setelan pabrik’. Dengan melakukan cara kedua ini Anda dapat menghemat satu langkah.
3. Setelah membuka menu ‘business tools’ atau ‘setelan bisnis’ pada WA bisnis Anda. Anda akan menemukan tiga pembagian, yaitu mengenai profil bisnis, menjangkau pelanggan, dan pesan.
Fokuslah dengan bagian pesan, apabila Anda menggunakan setelan Bahasa Inggris untuk perangkat Anda, Anda akan menemukan beberapa fitur menu seperti Greeting Message, Away Message, Quick Replies, dan Labels.
Untuk Greeting Message adalah fitur menu yang bisa Anda gunakan untuk memberikan sapaan dan salam bagi pelanggan lama serta dapat memberikan sambutan untuk pelanggan baru. Away Message inilah yang bisa digunakan untuk membalas pesan pelanggan apabila Anda sedang tidak berada di tempat atau tidak responsif. Anda bisa mengatur isi pesan apa yang ingin disampaikan kepada pelanggan.
Selain itu Anda juga bisa mengatur jam pengiriman seperti selalu mengirim, jadwal tertentu atau hanya pada di luar jam bisnis. Anda juga bisa menentukan penerima pesan otomatis Anda dengan menekan menu ‘recipient’. Anda bisa mengatur apakah ‘semua orang’, semua yang tidak ada di kontak Anda’, ‘semua orang dan ada pengecualian bagi orang tertentu’ atau ‘hanya dikirimkan kepada orang tertentu’.
Quick Replies masih mengharuskan Anda untuk berada di tempat dan memegang perangkat Anda, namun memudahkan Anda untuk membalas pesan yang sering ditanyakan. Dengan fitur menu ini Anda bisa menggunakan template pesan buatan Anda dengan mengetik ‘/’ atau lampiran untuk quick reply.
2. Menggunakan Aplikasi atau Chatbot dari Pihak Ketiga
Sudah menjadi rahasia umum bahwa kita sebagai pengguna WA biasa tidak bisa menggunakan fitur pesan otomatis. Maka dari itu banyak sekali dari pihak ketiga atau developer lain yang menyediakan solusi tanpa harus membuat Anda memasang aplikasi WA bisnis. Anda dapat mengunduh aplikasi pihak ketiga pada Toko Aplikasi pada perangkat Anda.
Baca Juga: Apa itu CTA WhatsApp Business
3 Manfaat Pesan Otomatis di WA
Pesan otomatis di WA sangat membantu Anda untuk kebutuhan mengirim pesan ke banyak orang dan menerima pesan dari banyak orang. Berikut adalah manfaat yang bisa Anda nikmati dengan pesan otomatis di WA!
1. Pelayanan 24 Jam
Dengan pesan otomatis di WA Anda terutama untuk bisnis, Anda dapat melakukan pelayanan terhadap pelanggan Anda selama 24 jam termasuk disaat Anda sedang tidak responsif dan bahkan di luar waktu kantor bisnis Anda.
2. Pengumpulan Respons Balik
Dengan mengirim pesan otomatis di WA, Anda dapat secara langsung meminta respons balik atau feedback kepada pelanggan Anda. Bisa pelanggan baru atau pelanggan lama bisnis Anda.
3. Peningkatan Hubungan pada Pelanggan
Anda dapat menggunakan greeting otomatis untuk membangun hubungan baik dengan pelanggan. Apabila Anda masih belum menemukan solusi yang tepat untuk menikmati fitur pesan otomatis untuk bisnis Anda. Anda harus menaruh perhatian khusus pada chatbot dari pihak ketiga!
Mengapa demikian? Apabila beberapa saran dirasa membingungkan dan merepotkan, serahkan tanggung jawab ini kepada chatbot WhatsApp dari Jatis Mobile sebagai pihak ketiga yang akan memudahkan pekerjaan Anda!
Dengan produk Artificial Intelligence dari Jatis Mobile berupa chatbot WA, Anda dapat mengurangi waktu tunggu pelanggan Anda dan memberikan pengalaman terbaik bagi mereka! Tunggu apalagi? Serahkan saja pada Jatis Mobile untuk layanan pesan otomatis bisnis Anda!