1 - featured image copilot di whatsapp
Home » WhatsApp Tips » Panduan untuk Menambahkan Copilot di WhatsApp

Panduan untuk Menambahkan Copilot di WhatsApp

Table of Contents

Dengan Copilot di WhatsApp, pelaku bisnis bisa memberikan respon cepat secara otomatis tanpa harus selalu standby selama 24 jam. 

Didukung oleh teknologi AI, Copilot juga bisa membantu dalam proses kreatif untuk merancang interaksi yang lebih menarik dengan pelanggan. 

Fitur ini melengkapi fungsi WhatsApp automation yang mempercepat respon dan mengoptimalkan komunikasi bisnis.

Di artikel ini, Jatis Mobile akan memandu Anda menambahkan dan menggunakan fitur Copilot di WhatsApp untuk meningkatkan produktivitas bisnis. Yuk, simak selengkapnya!

Apa itu Copilot?

2 - apa itu copilot

Copilot adalah asisten berbasis kecerdasan buatan (AI) yang dibuat oleh Microsoft. 

Awalnya, produk ini tersedia untuk sistem operasi Windows dan melalui website. Sejak dirilis pada tahun 2023, Copilot kemudian dikembangkan sebagai aplikasi dan mulai bisa digunakan di WhatsApp pada tahun 2024. 

Saat ini, pengguna bisa memanfaatkannya sebagai salah satu solusi untuk membuat chatbot di WhatsApp

Microsoft mengintegrasikan AI generatif Copilot dengan WhatsApp, jadi pengguna bisa berinteraksi langsung dengan Copilot melalui chat. Didukung oleh model DALL-E 3, Copilot bisa menyesuaikan gaya komunikasi sesuai konteks percakapan. 

Penggunaan Copilot di WhatsApp mencakup berbagai fungsi, yaitu membuat gambar berdasarkan perintah, menganalisis gambar dengan deskripsi terperinci, dan berinteraksi dalam percakapan. 

Copilot juga menawarkan tingkat aksesibilitas yang tinggi, karena sudah tersedia bagi pengguna di seluruh dunia. 

Secara keseluruhan, fungsinya di WhatsApp pun tidak jauh berbeda dari versi website. Selain itu, pengguna tidak perlu mengunduh aplikasi tambahan atau berpindah platform untuk mengakses fitur AI ini.

Sebagai tambahan, pengguna bisa memanfaatkan fitur bawaan WhatsApp seperti mengirim file gambar, video, dokumen berkat integrasi langsung. Pengalaman berinteraksi dengan Copilot jadi lebih dinamis.

Baca Juga: Cara Ampuh Menjalankan Toko di WhatsApp

Apa yang Bisa Anda Lakukan dengan Copilot di WhatsApp?

Berikut berbagai fitur Copilot di WhatsApp yang bisa membantu bisnis Anda jadi lebih efisien dan kreatif:

1. Dukungan multibahasa

Copilot mendukung lebih dari 40 bahasa, termasuk Bahasa indonesia. Namun, pemahaman konteks dan nuansa lokal untuk semua fungsinya mungkin masih belum seakurat versi Bahasa Inggris. 

Anda bisa menggunakannya untuk menerjemahkan teks, belajar bahasa baru, atau meningkatkan kemampuan menulis agar komunikasi dengan pelanggan lebih berkualitas.

2. Percakapan cerdas

3 - percakapan cerdas

Anda bisa mengobrol langsung dengan Copilot seperti sedang berbicara dengan asisten pintar. 

Cukup kirimkan pertanyaan atau permintaan ide terkait topik tertentu, dan Copilot akan memberikan jawaban yang bisa diatur dengan nada santai atau profesional sesuai yang Anda inginkan.

3. Pembuatan gambar dari teks

4 - pembuatan gambar dari teks

Bagi Anda yang sering kesulitan membuat konten visual untuk kegiatan promosi, Copilot di WhatsApp bisa membantu menghasilkan gambar sesuai teks perintah yang Anda berikan. 

Perlu diingat untuk menuliskan deskripsi yang spesifik supaya hasil gambar lebih akurat dan relevan dengan kebutuhan bisnis.

4. Analisis dan visualisasi data

5 - analisis dan visualisasi data

Anda bisa mengirim gambar atau data ke Copilot untuk memperoleh analisis serta deskripsi mendalam. 

Copilot mampu menafsirkan tren dan pola data menjadi visual yang lebih mudah dipahami, sangat membantu Anda dalam menyusun laporan atau presentasi bisnis.

5. Meningkatkan kreativitas

6 - meningkatkan kreativitas

Jika Anda sering kehabisan ide saat membuat konten media sosial atau kampanye pemasaran, Copilot bisa jadi rekan kreatif yang bisa diandalkan.

Gunakan Copilot untuk memicu ide dan sesuaikan hasilnya dengan gaya visual dan karakter bisnis Anda.

6. Perencanaan bisnis

7 - perencanaan bisnis

Copilot bisa mencari data di web dan menyajikannya dalam bentuk ringkasan yang disertai sumbernya. 

Misalnya, saat membuat strategi penjualan, Copilot bisa membantu memberi informasi tentang kompetitor dan preferensi pelanggan dan menyusun rencana yang mencakup tujuan dan proyeksi keuangan.

7. Penyusunan pesan profesional

8 - penyusunan pesan profesional

Copilot di WhatsApp juga bisa membantu memoles dan mengoreksi pesan yang akan Anda kirimkan ke pelanggan agar terdengar profesional. 

Anda bisa memintanya untuk membuat kata-kata follow up pelanggan yang efektif dan menarik untuk meningkatkan konversi.

8. Integrasi WhatsApp Business API

9 - whatsapp business api jatis

Copilot bisa dihubungkan dengan Studio untuk membuat dan menerbitkan bot ke saluran WhatsApp. Melalui integrasi dengan WhatsApp API resmi, bisnis bisa mengotomatisasikan percakapan dengan pelanggan dan menghubungkannya dengan sistem bisnis lainnya.

Baca Juga: Manfaat Integrasi WhatsApp Business API Untuk Bisnis 

Cara Menambahkan Copilot di WhatsApp

Selanjutnya, ikuti langkah-langkah mudah berikut untuk menambahkan Copilot di WhatsApp.

1. Kunjungi halaman Microsoft Copilot

10 - halaman microsoft copilot

Pertama, buka tautan berikut: https://www.microsoft.com/en-us/microsoft-copilot/for-individuals/get-copilot?form=MA13ZG, lalu scroll ke bagian bawah sampai menemukan bagian “Find Copilot where you need it”.

2. Tambahkan akun Copilot ke WhatsApp

11 - tambahkan akun copilot ke whatsapp

Setelahnya, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menambahkan akun Copilot ke WhatsApp. 

  • Klik tombol “Try Copilot on WhatsApp”
  • Scan kode QR pada gambar
  • Buka WhatsApp dan tambahkan kontak baru dengan memasukkan nomor telepon +1 877-224-1042 dan cari nama Copilot.

Setelah Copilot ditambahkan, chatbot akan muncul di daftar chat WhatsApp Anda. 

Baca Juga: WhatsApp Commerce dan Manfaatnya Bagi Bisnis Anda

Bagaimana Cara Menggunakan Copilot di WhatsApp?

Untuk memudahkan Anda mencoba Copilot di WhatsApp, berikut beberapa cara praktis yang bisa diterapkan:

1. Mulai dengan menyetujui ketentuan penggunaan

12 - copilot social agreement

Sebelum menggunakan Copilot, Anda akan diminta untuk menyetujui ketentuan penggunaan.

Chatbot akan menampilkan tautan ke halaman Copilot Social Agreement, sehingga Anda bisa membaca detailnya sebelum mengkonfirmasi persetujuan Anda. 

Lalu, Anda bisa mulai menggunakan berbagai fitur pintar Copilot untuk membantu bisnis.

2. Pilih topik percakapan

13 - pilih topik percakapan

Setelah itu, Copilot biasanya menampilkan beberapa topik atau perintah, misalnya membuat gambar, analisis data, dan ide konten. 

Pilih salah satu untuk melihat apa yang bisa dilakukan oleh Copilot. Kemudian, Copilot akan memberikan hasil yang relevan.

3. Masukkan perintah sendiri

14 - masukkan perintah sendiri

Selain memilih dari topik yang disarankan Copilot, Anda bisa memulai percakapan dengan mengetik perintah atau pertanyaan sendiri untuk mendapat hasil yang lebih spesifik.

Contoh perintah yang bisa membantu toko online Anda:

  • Deskripsi produk: “Tulis deskripsi produk untuk kaos katun size M–L, tema pantai, 3 baris, gaya santai.”
  • Caption promosi singkat: “Buat caption Instagram + WhatsApp: diskon 20% weekend untuk koleksi tas anyaman, max 3 kalimat, ajakan beli.”
  • Pesan follow-up order: “Buat pesan follow-up ramah untuk pelanggan yang belum membayar, tone sopan, sertakan CTA ‘Bayar sekarang’.”
  • Poster promosi (perintah gambar): “Buat poster 3D produk: tas anyaman, warna krem dan hijau, teks ‘Diskon Oktober 20%’, ukuran portrait.”
  • Analisis foto stok/produk: Kirimkan foto produk melalui chat disertai perintah “Tolong jelaskan kekuatan visual produk ini dan saran caption.”
  • Terjemahan dan parafrase: “Terjemahkan deskripsi ini ke bahasa Inggris agar terdengar natural untuk pembeli internasional.”

4. Kirim foto untuk analisis

15 - kirim foto untuk analisis

Anda bisa mengirim foto lalu minta Copilot menganalisis atau memeriksa kualitas foto dengan mengirimkan pertanyaan seperti: “Apa yang terlihat di gambar ini?”. 

Ini bisa membantu Anda membuat keputusan cepat tanpa perlu membuka aplikasi lain.

5. Gunakan perintah cepat

16 - gunakan perintah cepat

Ada beberapa perintah bantuan yang bisa memudahkan penggunaan:

/help untuk menampilkan daftar bantuan seperti menghapus riwayat, memberi feedback, dan mengubah bahasa. 

/newchat untuk mulai chat baru dengan Copilot dari awal.

/td yang disertakan pertanyaan untuk memicu mode Think Deeper (permintaan analisis mendalam).

6. Atur bahasa

Secara bawaan, Copilot berinteraksi dalam Bahasa Inggris. Jadi, pengguna yang ingin menggunakan bahasa lain bisa membalas dalam bahasa tersebut atau meminta Copilot untuk berkomunikasi dengan bahasa pilihan Anda.

Kesimpulan

Kehadiran Copilot di WhatsApp memudahkan bisnis untuk bekerja lebih efisien, mulai dari menulis pesan promosi, menganalisis data atau gambar, hingga membuat konten visual lewat percakapan sederhana di chat.

Menambahkan Copilot ke WhatsApp pun mudah, cukup melalui tautan, scan QR, atau tambah kontak baru dan berbagai fitur bisa langsung digunakan. 

Bagi bisnis yang ingin mengelola komunikasi pelanggan secara profesional, gunakan WhatsApp API resmi dari Jatis Mobile – solusi yang cepat dan terintegrasi untuk pertumbuhan bisnis Anda!

banner promosi whatsapp api resmi jatis 2

Related Article