Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.Tahun baru, Hari raya, atau tanggal-tanggal cantik setiap bulannya adalah momen yang menggiurkan untuk melancarkan promosi bisnis. Ada banyak strategi promosi yang dapat Anda dan Tim Marketing lakukan pada saat momen tersebut, salah satunya dengan cara cara upselling.
Tentu saja teknik penjualan ini wajib dikuasai oleh tenaga marketer perusahaan atau pemilik bisnis yang ingin mendorong angka pembelian produknya.
Menariknya, teknik upselling ini bisa dilakukan dengan memakai WhatsApp. Langkah ini lebih praktis dalam meningkatkan angka penjualan mengingat WhatsApp merupakan aplikasi messenger yang sering digunakan warga Indonesia.
Sebenarnya, apa yang dimaksud teknik penjualan upselling itu? Bagaimana cara melakukannya dengan WhatsApp? Langsung simak saja penjelasan lengkapnya di artikel ini.
Apa itu Upselling dalam Bisnis?
Upselling merupakan strategi atau teknik penjualan yang dilakukan dengan menawarkan produk barang atau jasa yang bernilai tinggi kepada pelanggan. Teknik penjualan ini bertujuan untuk meningkatkan angka pendapatan dari setiap transaksi yang telah dilakukan.
Pada dasarnya, teknik Upselling dijalankan dengan menawarkan produk atau layanan yang bernilai tinggi dari segi harga maupun kualitas kepada pelanggan potensial. Anda bisa melakukan upselling dengan cara menawarkan produk atau jasa yang lebih bernilai tinggi kepada pelanggan saat mereka sedang melakukan transaksi pembelian.
Anda juga bisa melakukan upselling secara langsung atau melalui iklan dan sarana promosi yang ditargetkan kepada pelanggan yang sudah teridentifikasi sebagai target pasar yang potensial. Target potensial tersebut adalah pelanggan yang sudah pasti membeli produk bernilai tinggi tersebut.
Baca juga: Pahami Pengertian Direct Selling dalam Bisnis
Bagaimana Cara Melakukan Upselling Melalui WhatsApp?
Tidak sulit untuk menjalankan strategi upselling dalam bisnis. Anda pun bisa melancarkan strategi ini melalui WhatsApp ketika sedang melayani pelanggan atau menggunakan fitur broadcast message. Berikut beberapa strategi upselling yang bisa dilakukan melalui aplikasi messenger ini.
1. Pahami Kebutuhan Pelanggan
Langkah ini perlu dilakukan terlebih dahulu dalam teknik upselling. Alasannya, pelanggan akan langsung tertarik untuk membeli produk yang sesuai dengan kebutuhan. Anda perlu memahami kebutuhan atau masalah yang dialami oleh pelanggan agar bisa memberikan rekomendasi produk atau tawaran yang relevan kepada mereka.
2. Tawarkan Produk Tambahan
Seperti apa produk tambahan yang dapat ditawarkan kepada pelanggan? Produk tersebut bisa berupa produk pelengkap yang bisa memberikan manfaat bagi pelanggan. Contohnya, Anda sedang menjual produk perawatan kulit dan pelanggan membeli satu produknya. Anda bisa menawarkan produk perawatan wajah tambahan yang dapat membantu pelanggan menjaga kulitnya lebih sehat dan terawat.
3. Tawarkan Produk dalam Bentuk Paket atau Bundling
Cara ini lebih efektif jika Anda merilis lebih dari satu produk. Pelanggan akan mendapatkan lebih banyak produk dengan harga yang lebih murah daripada harus membelinya secara satuan. Angka penjualan bisnis Anda pun langsung meningkat drastis dengan teknik upselling ini.
Masih menggunakan contoh produk perawatan tadi, Anda bisa menggabungkan beberapa produk dalam satu paket. Contoh yang paling sering ditemukan adalah paket perawatan wajah yang terdiri dari pembersih wajah, toner, serum, dan vitamin untuk wajah. Banyak pelanggan yang menyukai teknik upselling ini karena dinilai lebih hemat dan menguntungkan.
4. Kuasai Teknik Copywriting
Teknik upselling akan lebih sempurna jika Anda menguasai skill copywriting. Anda dapat menggunakan kata-kata yang mampu menggugah emosi pelanggan atau menunjukkan bukti keberhasilan produk yang ditawarkan. Skill copywriting yang mumpuni dapat memengaruhi pelanggan untuk membeli produk atau menggunakan jasa yang Anda tawarkan.
Namun, jangan lupa untuk memberikan penjelasan yang rinci tentang produk atau layanan yang Anda tawarkan, khususnya tentang manfaat yang diperoleh. Mereka akan lebih tertarik untuk membeli produk dengan harga yang lebih tinggi apabila sudah merasa yakin dengan manfaat yang akan diperoleh.
Baca juga: 4 Cara Menjadi Copywriter yang Andal
5. Berikan Layanan Pelanggan yang Baik
Peribahasa “pelanggan adalah raja’ juga berlaku dalam teknik upselling. Pelanggan mana pun pasti akan merasa puas dan dihargai apabila Anda melayani mereka dengan baik. Mereka tidak akan segan mengeluarkan uangnya untuk membeli produk yang bernilai lebih tinggi. Pelayanan pelanggan yang baik tentu dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap bisnis Anda.
6. Tawarkan Promosi atau Diskon Khusus
Beberapa pelanggan mungkin akan merasa sungkan untuk mendapatkan produk yang lebih mahal. Namun, Anda bisa mengatasi masalah ini dengan memberikan diskon atau promo khusus pada produk yang bernilai lebih tinggi. Pelanggan pasti akan lebih tertarik untuk membeli karena mereka telah mendapatkan harga yang lebih pas untuk produk yang Anda tawarkan.
7. Berikan Gratis atau Subsidi Ongkir
Solusi ini bisa menjadi alternatif jika Anda tidak bisa memberikan diskon atau promo. Anda bisa menawarkan program gratis ongkir untuk pengiriman ke daerah tertentu. Opsi lainnya adalah menawarkan subsidi atau potongan ongkir apabila daerah pengirimannya berada di luar jangkauan toko Anda. Langkah ini pasti efektif karena pelanggan tidak akan merasa dirugikan lantaran harus mengeluarkan sejumlah uang untuk ongkos kirim.
8. Ciptakan Sense of Urgency
Tidak selamanya bisnis Anda terus memberikan promo kepada pelanggan. Inilah pentingnya menciptakan sense of urgency dalam teknik copywriting Anda. Cara ini bisa diterapkan dengan memberikan penawaran terbatas sehingga pelanggan lebih tertarik untuk mendapatkan produknya. Contohnya, Anda bisa memberikan gratis ongkos kirim untuk transaksi dengan nominal tertentu.
Teknik upselling di atas ternyata sangat mudah untuk dilakukan, bukan? Agar lebih praktis, Anda bisa meng-upgrade aplikasi WhatsApp Bisnis yang digunakan ke WhatsApp Business Platform. Aplikasi blast WhatsApp ini menghadirkan percakapan yang lebih interaktif sehingga pelayanan bisnis Anda menjadi lebih maksimal. Fitur chatbot-nya akan menjawab pesan yang masuk secara otomatis meski Anda sedang sibuk dengan pekerjaan lainnya.
Tertarik untuk menggunakan aplikasi ini? Langsung hubungi kami untuk informasi lebih lanjut tentang WhatsApp Business Platform. Tingkatkan strategi upselling Anda hanya dengan layanan unggulan dari Jatis Mobile.
Sudahkah Anda memahami apa itu upselling setelah membaca artikel ini? Jangan lupa untuk menerapkan setiap tekniknya menggunakan WhatsApp, ya!