5 Cara Mengatasi Email yang Tidak Bisa Menerima Pesan
- Home
- 5 Cara Mengatasi Email yang Tidak Bisa Menerima Pesan
Apakah Anda sedang mencari tahu bagaimana cara mengatasi email yang tidak bisa menerima pesan? Terkadang memang ada beberapa alasan yang membuat akun email milik Anda tidak bisa menerima pesan. Sebelum mengatasinya, Anda perlu mengetahui apa penyebab terjadinya hal tersebut terlebih dahulu.
Ada banyak alasan yang dapat menyebabkan akun email Anda tidak dapat menerima pesan, baik itu ada masalah dari server maupun karena kelalaian diri sendiri. Ketika sudah memahami apa penyebabnya, Anda dapat mengatasi masalahnya dengan lebih mudah. Lantas, bagaimana cara mengatasi email yang tidak bisa menerima pesan?
Penyebab Email Tidak Bisa Menerima Pesan
Email memang merupakan salah satu alat komunikasi yang sangat penting di era yang sudah serba digital. Ketika ada masalah pada email, seperti tidak bisa menerima pesan masuk, maka akan ada banyak aspek yang terganggu, terutama pekerjaan. Berikut ini adalah beberapa penyebab email tidak bisa menerima pesan masuk.
1. Server Email Down
Ketika server dari email yang kita gunakan (seperti Gmail, Outlook, Yahoo Mail, dan lain sebagainya) sedang down, maka email kita tidak akan bisa menerima pesan. Sayangnya, ketika hal ini terjadi, tidak ada hal yang dapat Anda lakukan selain menunggu server tersebut berjalan kembali.
Biasanya Anda dapat mengecek apakah server tersebut sedang down atau tidak dengan mengunjungi website dasbornya. Anda juga dapat langsung mencari informasinya di media sosial atau mesin pencari.
2. Email Masuk ke Kotak Spam
Banyak sekali kasus di mana email yang dikirimkan seseorang malah masuk ke Kotak Spam email kita, bukan ke Kotak Masuk seperti biasanya. Hal tersebut biasanya terjadi karena email tersebut dikirimkan oleh alamat yang tidak dikenali, isi pesan dianggap berisi spam atau virus, berasal dari lokasi dan IP yang mencurigakan, atau bahkan karena kita tidak sengaja menandai alamat email tersebut sebagai pengirim spam.
Server email memang biasanya akan secara otomatis memisahkan pesan yang dianggap spam langsung masuk ke Kotak Spam, dan akan terhapus dengan sendirinya dalam kurun waktu 30 hari. Hal tersebut dilakukan sebagai pencegahan dan tambahan keamanan dari kejahatan siber. Jadi, Anda dapat lebih tenang ketika menggunakan email untuk berbagai keperluan.
3. Email Tidak Sengaja Terhapus
Terkadang kita tidak sengaja menghapus sebuah email, apalagi jika membuka aplikasinya melalui smartphone. Biasanya, aplikasi email di smartphone akan memungkinkan penggunanya untuk menghapus pesan hanya dengan sekali swipe.
Oleh karena itu, banyak sekali kasus di mana email tidak sengaja terhapus padahal belum dibaca sama sekali, atau bahkan penggunanya tidak sadar bahwa ada email masuk.
Baca Juga: 8 Manfaat E-mail Marketing dalam Bisnis Online
4. Sinkronisasi Email Mati
Sering kali Anda sudah menerima pesan, tetapi ketika dicek di smartphone tidak ada pesan yang masuk ke email. Coba Anda cek pesan tersebut melalui desktop terlebih dahulu karena mungkin saja sinkronisasi email Anda tidak diaktifkan. Jadi, Anda tidak akan menerima notifikasi pesan masuk dari smartphone.
5. Kapasitas Penyimpanan Penuh
Setiap akun email biasanya akan diberikan penyimpanan yang digunakan untuk menyimpan pesan yang masuk. Ketika penyimpanan tersebut sudah penuh, maka Anda tidak akan bisa menerima pesan masuk lagi. Jadi, coba untuk selalu mengecek kapasitas penyimpanan dari akun email Anda.
5 Cara Mengatasi Email yang Tidak Bisa Menerima Pesan
Setelah mengetahui apa masalahnya, Anda dapat melakukan langkah yang lebih efektif untuk mengatasi pesan yang tidak masuk ke email. Berikut ini adalah beberapa cara mengatasi email yang tidak bisa menerima pesan masuk yang perlu Anda ketahui.
1. Meminta Pengirim Mengirim Ulang Pesan Melalui Media Lain
Ketika server email sedang down, Anda tidak bisa melakukan apa pun, terutama menerima pesan masuk. Oleh karena itu, cara paling ampuh untuk mengatasinya adalah dengan meminta pengirim untuk mengirim ulang pesan melalui media atau platform lain. Masih ada banyak media yang dapat digunakan, seperti aplikasi chatting seperti WhatsApp atau bahkan melalui media sosial.
2. Memeriksa Kotak Spam
Ketika pesan yang terkirim dianggap berbahaya, berasal dari alamat yang tidak dikenal dan mencurigakan, atau memang alamat email pengirim sudah ditandai sebagai spam, maka seluruh pesan yang dikirimkan akan langsung masuk ke dalam Kotak Spam.
Jika seseorang mengirimkan pesan dan tidak ada yang masuk, coba periksa Kotak Spam dari email Anda. Biasanya, pesan yang ada di dalam Kotak Spam akan bertahan selama 30 hari sebelum nantinya dihapus.
3. Memeriksa Kotak Bin atau Kotak Sampah
Email yang dihapus atau tidak sengaja terhapus akan selalu masuk ke dalam Kotak Sampah terlebih dahulu sebelum akhirnya benar-benar dihapus setelah 30 hari. Ketika seseorang mengatakan telah mengirimkan email tetapi tidak ada pesan yang masuk, salah satu kemungkinannya adalah Anda tidak sengaja menghapusnya. Coba periksa Kotak Sampah tersebut, sebelum 30 hari seharusnya pesan tersebut masih berada di sana.
Baca Juga: Bagaimana Cara Kerja Email Marketing dalam Promosi Bisnis?
4. Aktifkan Sinkronisasi Email
Ketika sinkronisasi email mati, Anda memang tidak akan mendapatkan pesan masuk ketika membuka aplikasi email di smartphone. Coba aktifkan fitur sinkronisasi tersebut melalui Pengaturan > Pengguna dan Akun. Lalu, pilih email Anda dan di sana biasanya akan ada opsi untuk menyalakan sinkronisasi data.
5. Kosongkan Penyimpanan
Ketika kapasitas penyimpanan sudah penuh, Anda memang tidak akan bisa menerima pesan masuk lagi. Oleh karena itu, pastikan untuk selalu mengosongkan penyimpanan, baik itu penyimpanan akun email maupun penyimpanan di smartphone. Hapus saja seluruh temporary files, junks, dan caches untuk mengosongkannya.
Email memang merupakan salah satu media komunikasi yang sangat penting pada zaman sekarang. Sebagai pemilik bisnis, Anda harus dapat memanfaatkan email untuk memasarkan produk kepada seluruh pelanggan melalui email marketing. Jika tertarik, Anda dapat menggunakan aplikasi email marketing di Indonesia dari Jatis Mobile yang dapat membantu Anda berinteraksi dengan seluruh pelanggan. Ada pertanyaan mengenai produknya? Tanyakan langsung di sini!